Ads Atas

Auto Backup Konfigurasi Cisco dengan Crontab

Assalamu'alaikum,
Berjumpa kembali dengan dprasit19 / DprasIT Solution, kali ini saya akan membagikan sedikit pengetahuan saya tentang bagaimana cara backup konfigurasi cisco dengan kron / crontab.
Mungkin dari kalian ada yang sudah pernah melakukan backup namun secara manual dan ada juga yang sudah menggunakan tftp namun masih manual dengan ngetikan command pada terminal cisco.
Berawal dari itu saya akan memberikan langkah-langkah bagaimana membuat backup secara otomatis.

1. Archive Config
Pada archive config kita akan mengkoneksikan perangkat cisco ke komputer dengan berbantukan software tftp, disini saya menggunakan tftp64 bisa juga menggunakan aplikasi tftp yang lainnya. Langsung saja kita masuk dalam konfigurasi :
belajar#configure terminal
belajar(config)#archive
belajar(config-archive)#path tftp://203.29.27.170/$h
belajar(config-archive)#time-period 10080
belajar(config-archive)#write-memory
2. Kron Occurrence
Pada kron occurrence kita akan membuat waktu kapan script ini berjalan secara terus menerus berulang sesuai dengan yang telah kita tentukan. Langsung saja kita masuk dalam konfigurasi :
belajar#configure terminal
belajar(config)#kron occurrence Backup at 15:00 recurring
belajar(config-kron-occurrence)#policy-list Backup belajar(config-archive)#do exit belajar(config)#sh archive The maximum archive configurations allowed is 10. The next archive file will be named tftp://203.29.27.170/C2960S@APJII-MMR-<times tamp>-1 Archive # Name 1 :Error - Bad file number <- Most Recent 2 :Error - Bad file number 3 4 5 6 7 8 9 10 belajar#

3. Kron Policy
Pada Kron Policy kita akan memanggil policy yang sebelumnya sudah kita buat kapan waktu untuk backup dengan mengeksekusi pada archive config yang sudah kita buat juga sebelumnya. Langsung saja kita masuk dalam konfigurasi :
belajar#configure terminal
belajar(config)#kron policy-list Backup
belajar(config-kron-policy)#cli archive config
belajar(config-kron-policy)#do exit
belajar(config)#sh kron schedule
Kron Occurrence Schedule
Backup inactive, will run again in 7 days 07:50:55 at 15:00 on


Semoga bermanfaat terimakasih :-)
Jangan lupa klik subscribe untuk update tutorial dari kita dan klik like dan comment jika suka

Post a Comment

0 Comments